Pelatihan Pertugas Survei Khusus Tahunan Direktorat Neraca Pengeluaran Tahun 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Muaro Jambi Regency

Data Needs Survey 2024, click here.

Integrated Statistics Service BPS-Statistics Muaro Jambi Regency WhatsApp, click here.

Released: Complete Enumeration Results of the 2023 Census of Agriculture - Edition 2: Livestock Individual Agricultural Holdings Muaro Jambi Regency Publication, click here.

Pelatihan Pertugas Survei Khusus Tahunan Direktorat Neraca Pengeluaran Tahun 2024

Pelatihan Pertugas Survei Khusus Tahunan Direktorat Neraca Pengeluaran Tahun 2024

June 11, 2024 | BPS Activities


Dalam rangka meningkatkan kualitas dan akurasi data ekonomi daerah, diadakan pelatihan untuk petugas Survei Khusus Tahunan Direktorat Neraca Pengeluaran Tahun 2024. Kegiatan pelatihan berlangsung secara daring dan luring, dimana pelaksanaan pelatihan secara daring dilaksanakan pada tanggal 6-7 Juni dan luring yang berlangsung di Aula BPS Kabupaten Muaro Jambi pada hari ini (11/6). 

Dalam penyediaan kebutuhan data pendukung penyusunan PDRB menurut pengeluaran Kabupaten Muaro Jambi salah satunya melalui pelaksanaan Survei Khusus Tahunan Direktorat Neraca Pengeluaran Tahun 2024 yang terdiri dari 5 kegiatan survei khusus yaitu Survei Khusus Struktur Input Pemerintah (SKSIP), Survei Khusus Perusahaan Swasta (SKPS), Survei Khusus Lembaga Non Profit (SKLNP), Survei Khusus Studi Penyusunan Perubahan Inventori (SKSPPI), dan updating direktori LNPRT.


Pencacahan kegiatan Survei Khusus Tahunan Direktorat Neraca Pengeluaran Tahun 2024 berlangsung selama Bulan Juli sampai Bulan Agustus Tahun 2024 dengan jumlah petugas sebanyak 6 orang yang terdiri dari 5 PCL dan 1 PML. Selama pelatihan, petugas dibekali dengan pengetahuan tentang metodologi survei maupun teknik wawancara serta penggunaan aplikasi CAPI. Diharapkan hasil survei ini akan memberikan kontribusi signifikan dalam penyusunan kebijakan ekonomi yang lebih baik.


Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Muaro JambiKomplek Perkantoran Pemda Muaro Jambi

Bukit Cinto Kenang-Sengeti 36381

Telp (62-741) 590110

Faks (62-741) 590110

Mailbox : bps1505@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia